Hujan deras disertai angin kencang yang melanda sebagian besar wilayah Kecamatan Sugio pada kemarin (10/02) membuat beberapa pohon bambu yang berlokasi di jalan poros kabupaten ruas Plembon Sugio tepatnya di Desa Sekarbagus Kecamatan Sugio tumbang ke arah jalan raya. Tim Tanggap Bencana Kecamatan Sugio dengan sigap membantu mengevakuasi.