Jubellor - Setelah masa pendaftaran kesatu Pendaftaran Bakal Calon Perangkat Desa Jubellor Kecamatan Sugio Kabupaten Lamongan mulai tanggal 11 November hingga 24 November 2025 ini, sore kemarin (24/11) bertempat di Balai Desa Jubellor Kecamatan Sugio dilaksanakan Penutupan Pengumuman Kesatu Pendaftaran Bakal Calon Perangkat Desa Jubellor .
Giat tersebut dihadiri oleh Muspika Kecamatan Sugio dan Tim Pengawas Kecamatan serta tokoh masyarakat setempat. Selanjutnya Panitia akan melaksanakan verifikasi kelengkapan berkas bakal calon peserta dan akan ditetapkan menjadi Calon Peserta yang berhak mengikuti ujian kompetensi.
Semoga agenda-agenda selanjutnya akan dapat terlaksana dengan aman, tertib dan tanpa kendala suatu apapun.
